Jika Anda mengunjungi kota Gresik, pasti Anda akan disajikan dengan berbagai macam kuliner khas.
Salah satu makanan khas Gresik yang melegenda adalah Sego Karak. Kuliner ini sudah ada sejak zaman kolonial.
Dimana kuliner ini mempunyai sejarah sendiri dan hingga sekarang masih menjadi makanan favorit masyarakat Gresik bahkan para wisatawan.
Review Sego Karak
Sego Karak merupakan makanan tradisional yang terbuat dari nasi yang sudah kering dengan ketan hitam.
Munculnya makanan ini bermula dari penderitaan masyarakat saat penjajahan, sehingga untuk makan saja harus mengumpulkan nasi sisa yang sudah kering pada alat-alat penanak.
Oleh karena itu, Sego Karak mempunyai keistimewaan tersendiri, diantaranya:
1. Kuliner yang melegenda
Kuliner khas ini sudah ada sejak zaman kolonial hingga sekarang.
Saat itu, masyarakat Gresik harus mencari nasi kering dan dimasak dengan ketan hitam.
Karena tidak ada bahan makanan yang layak untuk dimakan.
Namun, seiring berkembangnya zaman, nasi yang digunakan bukan lagi nasi sisa atau karak.
2. Dapat disajikan bersama parutan kelapa
Makanan ini terbuat dari nasi dan ketan hitam.
Makanan ini dapat disajikan bersama parutan kelapa diatasnya. Sehingga rasanya menjadi gurih dan lezat. Anda juga bisa menambahkan telur, tempe, tahu dan sebagainya sesuai selera Anda.
Makanan ini sangat cocok dinikmati saat pagi hari sebagai menu sarapan.
3. Disajikan diatas daun pisang
Dalam penyajiannya, sego diletakan diatas daun pisang.
Pada bagian atasnya ditaburi dengan kelapa perut yang sudah dikasih bumbu. Daun pisang dapat memberikan rasa dan aroma yang wangi dan sedap pada makanan.
Sehingga sering dijadikan sebagai pengganti piring atau sendok.
4. Dapat disajikan dengan bali welut
Jika Anda menyukai sejenis ikan laut, Anda dapat memilih belut balado atau yang dikenal dengan bali welut.
Makanan ini merupakan olahan belut yang dicampur dengan sambal balado.
Sehingga rasanya gurih dan pedas.
5. Dapat disajikan dengan gimbal tempe
Sego Karak sangat cocok jika disajikan dengan gimbal tempe. Apalagi saat masih hangat. Gimbal tempe merupakan olahan tempe yang diberi adonan dan digoreng.
Anda juga bisa menambahkan cabai jika ingin pedas, atau penyedap rasa jika ingin lebih asin. Setelah itu, bisa ditambahkan dengan kerupuk, rempeyek dan sebagainya.
6. Ditambah dengan poyah
Poyah merupakan kelapa yang disangrai dan diberi bumbu. Bumbu yang dibutuhkan seperti bawang putih, garam, gula pasir, cabai merah, dan ditumbuk hingga harus.
Setelah itu disangrai hingga matang. Poyah dapat bertahan cukup lama untuk disajikan dengan berbagai jenis makanan.
Tempat Menemukan Kuliner Sego Karak
Sego Karak sangat cocok dinikmati saat pagi hari.
Namun, Anda juga bisa menikmati kuliner ini kapan saja.
Biasanya kuliner ini dapat ditemukan di berbagai tempat makan atau restoran yang ada berbagai tempat wisata.
Namun, Anda juga bisa menemukan warung makan Sego Karak yang mangkal kampung Malang Kemuteran Gang 4 Gresik.
Anda dapat makan ditempat tersebut dengan berbaga pilihan lauk yang lengkap.
Hingga sekarang warung Sego Karak tersebut masih ramai dan banyak pembeli baik masyarakat setempat ataupun para wisatawan.
Harga Kuliner Sego Karak
Sebagai kuliner tradisional, Sego Karak mempunyai harga yang sangat murah dan terjangkau.
Untuk satu porsinya sekitar Rp. 5000 yang sudah ditambah dengan kelapa perut atau poyah.
Jika Anda ingin menambah lauk, harga tersebut dapat disesuaikan dengan lauk yang Anda pilih.
Mulai dari tempe, bali welut, dan sebagainya.
Sego Karak paling nikmati disantap bersama-sama. Terutama saat pagi hari dengan segelas teh hangat.
Kuliner ini bukan hanya memberikan rasa yang lezat dan enak.
Namun, Anda juga akan merasakan sensasi yang berbeda terutama jika menggunakan daun pisang.